Ditemui Pelaku UMKM, Anggota Komisi 2 DPRD Gorut, Fitri Yusup Husain : UMKM Harus Punya Personal Branding dan Integritas

Gorontalo Utara – Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) merupakan pilar ekonomi yang tidak bisa dipadang sebelah mata. Kontribusi para pelaku UMKM dalam kegiatan perekonomian nasional maupun ditingkat daerah sangatlah besar.

Saat menerima kunjungan para pelaku UMKM (11/03/2025), Anggota Komisi 2 DPRD Gorontalo Utara, Fitri Yusup Husain mengungkapkan bahwa geliat UMKM harus terus ditingkatkan agar roda perekonomian di Gorontalo Utara semakin baik.

” UMKM harus terus bergeliat dengan usahanya, agar perekonomian daerah ini semakin baik” Tutur Fitri

Lebih lanjut fitri menyampaikan apresiasi positif terhadap perwakilan pelaku UMKM yang datang ke Kantor DPRD Gorontalo Utara untuk berdiskusi langsung terkait kondisi dan sejumlah persoalan UMKM di Gorontalo Utara.

” Bertemu dengan para pengusaha muda Gorut adalah kebanggaan bagi saya karena bisa melihat dan berbicara langsung itu berbeda dengan percakapan via online”. Tukas Fitri yang juga merupakan pengusaha peternakan sapi.

Fitri menegaskan bahwa UMKM bila ingin sukses maka harus memiliki personal branding yang kuat dan berintegritas agar mendapatkan kepercayaan dari mitra bisnis dan publik pada umumnya.

” Pelaku UMKM harus punya personal branding dan integritas sebagai modal awal menjadi pengusaha sukses terpercaya dan dipercaya”. Tutup Fitri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *